MTsN 2 Kapuas Gelar Pembiasaan Jum’at Pagi untuk Meningkatkan Karakter Religius Peserta Didik

Kuala Kapuas (Humas) Pelaksanaan pembiasaan Jum’at Pagi di MTsN 2 Kapuas, diantaranya adalah Pembacaan Shalawat Burdah diikuti oleh seluruh peserta didik dan Guru MTsN 2 Kapuas, bertempat di Moshalla MTsN 2 Kapuas Km 10.Jum’at,(07/02/2025).
Haji Zakiah, S.Ag selaku Pembina Pembiasaan Jum’at pagi mengatakan bahwa agar tujuan pendidikan dapat tercapai, perlu metode pembelajaran yang sesuai.
“Pendidikan karakter memerlukan metode khusus yang tepat agar tujuan pendidikan dapat tercapai. Diantara metode pembelajaran yang sesuai adalah metode keteladanan, metode pembiasaan, dan metode pujian. Pengembangan karakter peserta didik dapat dilakukan dengan membiasakan perilaku positif tertentu dalam kehidupan sehari-hari”, ujarnya.
Lanjut Zakiah, Kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang bertujuan membentuk nilai karakter religius peserta didik untuk selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT.
“Selain itu pembiasaan jum’at pagi ini juga dapat menanamkan akhlak yang baik dan dapat meningkatkan Iman dan Taqwa bagi Peserta Didik MTsN 2 Kapuas”ungkapnya.(Ar)