Upacara Bendera Senin Pagi di MTsN 2 Kapuas, Pembina Sampaikan pentingnya Sopan Santun dan Tanggung Jawab

Kuala Kapuas (Humas) MTsN 2 Kapuas laksanakan upacara bendera yang merupakan kegiatan rutin setiap senin pagi, bertempat di dua lokasi MTsN 2 Kapuas unit 1 (km 9) dan unit 2 km.10. Senin, (10/02/2025)
Pembina upacara pada kali ini oleh Adhitya Pudjiadi Muhamad, S.Pd. (km.9), dan Hj.Suriyati, S. Ag. (Km.10). Pada kesempatan ini Adhitya Pudjiadi Muhamad selaku pembina upacara di km.9 menyampaikan amanatnya yaitu tentang Tata Krama dan Sopan Santun.
“Tata krama dan sopan santun ini harus diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari, terutama pada saat kalian berada di sekolah”, tuturnya.
Selanjutnya di tempat lain yaitu km.10, Hj. Suriyati menyampaikan amanatnya tentang Tanggung jawab dan pangaplikasian janji siswa.
“Janji siswa yang diucapkan setiap upacara bendera jangan hanya sekedar seremonial saja, tetapi hendaknya dilaksanakan dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung jawab,” ucap Hj. Suriyati.
Upacara bendera yang dilaksanakan di MTsN 2 Kapuas ditutup dengan pembacaan do’a.(Ar)